Ekonomi Syariah
Program Studi (PS) : Ekonomi Syari’ah
Fakultas : Ekonomi Islam
Perguruan Tinggi : Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) Nurul Hakim
Nomor SK pendirian PS (*) : Dj.I/1874/2011
Tanggal SK pendirian PS : 28 Desember 2011
SK Pendirian PS : Direktur Jenderal Pendidikan Islam
Penyelenggaraan PS : Agustus 2012
Nomor SK Izin Operasional (*) : Dj.I/1874/2011
Tanggal SK Izin Operasional : 28 Desember 2011
Alamat PS : Jln. TGH. Abdul Karim No. 01 Kediri Lombok Barat
VISI
Unggul, berkualitas, dan terdepan dalam pengkajian, pengembangan, dan praktek ekonomi syariah.
MISI
- Menyelenggarakan pendidikan tinggi yang menekankan aspek pengkajian, penguasaan, pengembangan ekonomi Islam, dan penerapannya secara profesional sesuai dengan tuntutan dan kebutuhan masyarakat;
- Menyelenggarakan kegiatan penelitian untuk mendukung pengkajian ekonomi Islam dan penerapannya sejalan dengan tantangan dan tuntutan masyarakat; dan
- Menyelenggarakan kerjasama dengan berbagai pihak terkait untuk meningkatkan wawasan dan pengetahuan peserta didik dalam bidang ekonomi Islam.
TUJUAN
Memberikan pedidikan kepada mahasiswa untuk menjadi sarjana di bidang ilmu ekonomi syariah yang
- memiliki kompetensi dalam menguasai teori dan praktek lembaga keuangan syariah;
- memiliki kompetensi dalam mengelola usaha dan bisnis serta keuangan publik Islam berbasiskan manajemen dan akuntansi syariah; dan
- berjiwa intelektual dan berkarakter dalam budaya amanah, profesioanl, istiqomah, dan komunikatif.